Sejarah dan Ruang Lingkup Teknik Sipil

Sejarah dan Ruang Lingkup Teknik Sipil - Salam Teknik Sipil, mungkin anda masih belum tau apa itu sebenarnya teknik sipil dan apa sajakah yang berkaitan dengan Teknik Sipil. Pada postingan pertama ini andim ingin berbagi informasi tentang Sejarah dan Ruang Lingkup Teknik Sipil. Bekikut informasinya
Sejarah dan Ruang Lingkup Teknik Sipil
Teknik Sipil atau yang sering di sebut Civil Engineering adalah ilmu yang mempelajari tentang bagaimana merancang, membangun, merenovasi gedung dan infrastruktur, tidak sampai di situ saja ilmu teknik sipil juga berhubungan dengan keselamatan hidup manusia. Oleh karena itulah di sebut sebagai  Sipil atau Civil.

Teknik Sipil termasuk propesi yang sudah ada sejak lama, diperkirakan sudah berkembang sejak Mesir Kuno dan Mesopotamia antara 4000 sd 2000 SM. Contohnya adalah Pramida Pyramid Raja Djoser yang terdapat di kompleks Saqqara. Pyramid ini di akui sebagai pyramid tertua di dunia karea usianya sudah mencapai lebih dari 4000 tahun atau sekitar tahun 2600 SM, yang di bangun oleh seorang engineer bernama Imhotep. Dan pyramid ini mesih berdiri kokoh hingga sekarang.

Pada awalnya propesi Engineer ini di miliki oleh militer yang merupakan bagian dari jabatan militer untuk membangun pertahanan, bentang, pos-pos militer, jalan, jembatan dan bangunan pendukung perang lainnya. Sesudah perang Engineer ini di butuhkan untuk membangun ulang kota yang sudah hancur, menata kota supaya lebih teratur sesuai dengan keadaan yang di butuhkan. Namun seiring berjalan waktu propesy ini terpisah dengan militer.

Teknik Sipil atau Civil engineering mencakup berbagai ilmu termasuk matematika, kimia, geologi, lingkungan hingga komputer. Semuanya memiliki fungsi penting dalam Civil Engineering. Dan Teknik Sipil juaga terbagi lg menjadi beberapa cabang yaitu Struktur, Geoteknik, Manajemen Rekayasa Konstruksi, Hidrologi, Teknik Lingkungan,dan Transportasi.

Pekeerjaan Seorang Civil Engineer ini mencakup beberapa bidang antara lain perancangan, pelaksana, pembangunan, serta pemeliharaan prasarana jalan, jembatan, terowongan, gedung, bandar udara, lalu lintas (darat, laut, udara), sistem jaringan kanal, drainase, irigasi, perumahan, gedung, minimalisasi kerugian gempa, perlindungan lingkungan, penyediaan air bersih, konsep finansial dari proyek, manajemen projek, dan masih banyak lagi yg lain.

Istilah Civil Engineer sendiri dikenalkan oleh John Smeaton seorang kebangsaan inggris yang telah banyak berkarya membangun berbagai macam struktur seperti “Eddystone Lighthouse” yang dibangun tahun 1756.

Perkembangan teknologi menuntut Civil Engineer tidak hanya berurusan dengan proyek bangunan saja, tetapi diharuskan memahami bidang lainnya seperti halnya informatika, Komputasi, yang memungkinkan untuk memudahkan kelancaran suatu proyek dalam Analisis dan Design, dan Arsitektur. Sebutlah misalnya pemodelan bangunan dengan AutoCAD, Manajemen proyek dengan Primavera atau MS Project, Analisis struktur akibat beban gempa, Beban Angin, Beban bergerak dan lainnya, semua itu dapat dimodelisasi dengan bantuan Komputer. Hal ini tentu akan mengurangi faktor-faktor yang menyebabkan kegagalan struktur. Hasilnya tahun 1960 sd 70-an, Proyek komputasi pertama kali digunakan untuk mendesign Sydney Opera House.
Demikianlah informasi tentang Sejarah dan Ruang Lingkup Teknik Sipil yang dapat admin bagikan rekan sipil semua pada postingan pertama ini, semoga bermenfaat.

Komentar